Dear God..
Terima kasih buat hari yang telah Kau berikan sepanjang hari ini..
Hari ini aku lumayan menikmati suasana dan kehidupan baruku..
Ternyata punya kamar yang bersih dan hidup yang teratur itu enak yah, walaupun masih terasa sulit, tapi aku ingat berusaha untuk menjalani semua nya dengan lebih baik lagi..
Hari ini aku juga berhasil merapikan file" yang ada di komputer ku dan juga menservis nya sedikit.. hahahaha..
Tapi ada yang terasa ganjal, Tuhan..
Aku kangen dengan dia..
Tadi malam untuk sekian kali nya aku memimpikannya lagi..
Jujur Tuhan, aku masih berharap untuk bisa kembali padanya..
Huft.. tapi aku tahu aku harus tetap menjalani kehidupan ini..
Aku sudah mengatur semua jadwal, rencana, impian, dan langkah yang akan aku kerjakan..
Tapi aku tau Bapa, apapun rencana yang kubuat, semuanya akan ku serahkan ke dalam tangan-Mu saja..
Aku yakin semua akan indah pada waktu-Nya..
Bapa, izinkan aku mengucap syukur untuk sahabat" yang telah Kau berikan padaku..
Hari ini aku senang sekali karena bisa berkomunikasi dengan mereka walaupun dengan facebook..
Mereka adalah sahabat" yang luar biasa yang pernah ku dapatkan..
Mereka tidak hanya mengajarkan aku mengenai sebuah persahabatan, tapi juga mengajarkan bagaimana kita harus bertahan untuk bisa melewati permasalahan yang ada.. Hidup harus terus berjalan, apapun yang terjadi, dan mereka mengajarkan aku untuk melihat dari sudut pandang yang lain dan untuk menyadari betapa banyak orang yang masih menyayangiku termasuk mereka yang bersedia menerima kelebihan dan kekuranganku..
Tuhan.. malam ini aku mau berdoa untuk keluargaku.. untuk Mega,Pio,Bobo,Bebek,Meichi,Adie,Charvelin,Lia dan semua sahabat ku yang ku sayang.. Lindungi mereka ya Tuhan, sayangi mereka seperti aku menyayangi mereka.. Kuatkan mereka dalam menempuh setiap permasalahan yang ada.. Berikan yang terbaik untuk mereka ya Bapa..
Terima kasih Tuhan..
Amin.. :)
2 komentar:
masalah tuh bukan untuk disimpen lama - lama dee...
semua masalah tuh bersumber pada diri dan pemikiran kita sendiri...
kalau kita ga mikirin itu... pasti masalah juga ga bakal muncul kan???
cia yio!
yeah..
tapi terkadang ada hal" yang gak bisa kita kontrol.. huft..
terkadang masalah itu datang tanpa di undang..
Kita hanya bisa berusaha untuk tetap tenang dan berusaha menghadapi masalah tersebut..
Itu lah yang sedang saya coba untuk lakukan.. :)
Posting Komentar